Ini yang Terjadi Akibat Bongkar Pasang Memori Micro SD Card di Smartphone (Pengalaman Pribadi)

Ini yang Terjadi Akibat Bongkar Pasang Memori Micro SD Card di Smartphone (Pengalaman Pribadi) – Semakin berkembangnya teknologi smartphone membuat semakin lama harga smartphone menjadi semakin murah. Dulunya smartphone Blackberry saja masih mahal sekali dan hanya kalangan pejabat dab orang-orang berduit saja yang bisa membelinya.

Namun sekarang harga smartphone dengan berbagai macam jenis muncul, harganya pun murah. Sehingga anak SD pun dibelikan smartphone oleh orang tuanya meskipun dengan merek local atau merek China.

Ini yang Terjadi Akibat Bongkar Pasang Memori Micro SD Card di Smartphone (Pengalaman Pribadi)
Ini beberapa bentuk alat yang sering digunakan orang untuk keperluan penyimpanan data baik secara internal maupun eksternal yang tersedia untuk komputer, smartphone, kamera dan perangkat elektronik lainnya.


Smartphone Membutuhkan Memori Eksternal Micro SD Card untuk Penyimpanan

Untuk smartphone tertentu seperti iPhone, Lenono dengan tipe tertentu serta Xiaomi merupakan smartphone yang tidak lagi membutuhkan memori eksternal Micro SD Card. Tentu dengan alasan tertentu, akhirnya mereka hanya memberikan memori internal saja. Tapi meskpun tanpa memori eksternal kapasitas penyimpanannya sudah cukup besar.

Namun berbeda dengan smartphone tertentu yang pada umumnya menyediakan slot memori eksternal. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kapasitas penyimpanan pada smartphone, karena memori internal smartphone ukurannya tidak terlalu besar. Untuk sekarang ini rata-rata memori internal hanya 1 GB – 4 GB, kemungkinan besar untuk masa yang akan datang ukuran ini tidak cukup lagi.

Sekarang ini ukuran satu foto saja bisa berukuran 1 MB – 3 MB. Satu aplikasi saja ada yang berukuran sampai 150 MB, padahal ini hanya aplikasi mobile. Di tambah lagi dengan video, music dan yang lainnya menjadikan satu keharusan untuk memiliki memori penyimpanan yang besar.

Menambah memori eksternal memiliki banyak keuntungan yaitu:
  • Bisa menambah kapasitas penyimpanan.
  • Lebih portable Karena bisa dipindah atau bisa bongkar pasang.
  • Memiliki ukuran yang besar dibandingkan dengan memori internal smartphone.
  • Bisa memiliki banyak memori eksternal.
  • Dan banyak lagi keuntugan yang lainnya.

Sifatnya yang Portable Memiliki Dampak Buruk Bagi Memori Micro SD Card itu Sendiri

Meskipun sifatnya yang portable memang memberikan keuntungan namun ternyata ini pula yang membahayakan memori micro SD card itu sendiri. Portable membuat kita mudah bongkar pasang memori pada smartphone. Dampaknya memori sd card jadi cepat rusak, error dan akhirnya tidak bisa digunakan lagi.

Kerusakan seperti ini tentunya bisa menyebabkan data didalamnya tidak bisa diselamatkan dan hilang begitu saja. Selain itu kita harus merogok saku lagi untuk membeli memori sd card yang baru. Bukan soal harga yang dikhawatirkan jika memori eksternal sd card rusak, tapi yang dikhawatirkan adalah data didalamnya. Apalagi kalau data didalamnya ada data penting, ini akan sangat sedih sekali.

Pengalamana Memori Micro SD Card yang Rusak Akibat Bongkar Pasang

Awal mulanya bongkar pasang memori Micro SD card terjadi karena saya tidak memiliki flashdisk untuk penyimpanan data. Flashdisk saya rusak karena terjadi banturan, sehingga saya memanfaatkan memori micro SD card untuk smartphone. Ini saya lakukan terus menerus demi tugas kuliah, karena tidak nyaman rasanya jika harus terus menerus meminjam flashdisk orang lain.

Kebetulan juga lubang USB pada smartphone saya juga rusak sehingga smartphone saya tidak bisa dicas mengunakan USB dan tidak bisa terhubung dengan kabel USB. Akhirnya yang saya lakukan adalah bongkar pasang memori micro SD card di smartphone demi tugas kuliah. Ukuran memori micro SD card saya berukuran 8 GB.

Pada awalnya si memori micro sd card memang baik-baik saja namun setelah lama barulah muncul masalah yaitu error dan rusak. Kadang-kadang memori SD card terbaca, kadang-kadang tidak terbaca. Sampai pada akhirnya memori micro SD card saya tidak bisa digunakan lagi. Akhirnya saya pun membeli memori micro SD card yang baru dengan ukuran 4 GB.

Kesimpulannya


Jadi intinya kita jangan suka bongkar pasang memori micro SD card pada smartphone. Kalau suka bongkar pasang dampaknya menyebabkan memori micro SDnya jadi rusak, seperti yang saya alami.

No comments:

Post a Comment